Kebiasaan saya semenjak menyukai
traveling adalah motret. Bukan karna ingin pamer ke orang-orang, tapi lebih
tepatnya mengabadikan momen yang mungkin tidak akan bisa saya jumpai lagi jika
kembali ke kota atau negara tersebut.
Dan kebanyakan, saya memotret
tentang kehidupan orang-orang di jalanan. Apa pun itu. Seperti mencoba melukis situasi
dan kondisi saat saya traveling. Kamera yang saya gunakan juga bukan kamera
kelas atas yang dimiliki fotografer hebat. Kamera saya hanyalah kamera pemula.
Yang awalnya juga mencintai hobby ini juga tidak sengaja.
Berawal traveling ke Korea
Selatan di tahun 2015, saya berhasil memotret seorang tour guide yang sedang
mengarahkan peserta travel di depan salah satu pavilion istana. Saat itu saya
sedang menunggu teman saya yang sedang pergi ke toilet, dan karna tidak tahu
harus berbuat apa, saya memotret asal. Dan ternyata hasilnya cukup bagus. Dan saat itu kamera yang saya gunakan bukan kamera DSLR atau pun mirroless. Hanya kamera saku Casio Z820 saja. Memang hasilnya tidak setajam kamera sekarang, tapi cukup mumpuni untuk mengambil beberapa gambar bagus dan cukup wide sih.
Dan mulai saat itu, saya mulai belajar mengenai fotografi. Walaupun belum bisa dikatakan hebat, tapi saya cukup bangga dengan hasil foto saya. Beberapa foto saya ambil dengan kamera saku Casio Z820, Gopro7 dan Fujifilm X-A3.
Oia, ini beberapa hasil foto saya
selama traveling dengan genre Street Photography. Mungkin beberapa foto sudah pernah saya tampilkan di beberapa artikel blog saya tentang traveling, tapi nggak apa-apa kan diposting lagi di artikel ini? Haha.
So, enjoy!
Suasana jalanan utama di Yangon, Myanmar |
Ahjussi, jalanan dan gedung tinggi di Seoul |
Kota Tua dengan segala pernak-perniknya. |
Dunia penuh dengan sepeda motor di Ben Thanh Market |
The Red Bus and the city of Ho Chi Minh |
Upacara penggantian penjaga istana di Gyeongbokgung Palace |
Pada sudut pandang petugas parkir Kota Tua |
People have their own business at Kota Tua |
Pembeli dan penjual kacamata di kawasan pecinan Glodok |
The Two Ladies with theirs umbrella in Taipa Village, Macau |
The Kid on the bridge at Shamian Island, Guangzhou |
A lovely couple rode a bike at Kota Tua |
Beautiful street at People community of Ho Chi Minh area |
Beautiful night at Sudirman street |
The people at Pedestrian Street, Ho Chi Minh |
The rickshaw, the truck and the hotel in Penang |
A friend with a view |
Mushola & Toilet side by side |
Itulah beberapa foto hasil jepretan saya ketika traveling atau explore Jakarta. Tidak begitu memukau tapi mampu mengabadikan momen yang terjadi saat itu.
Stay safe & keep healthy
Vindri P.
Instagram : @veendoorie
Youtube : Vindri Prachmitasari
Email : Vindri.prachmitasari@gmail.com